Friday, November 20, 2015

Ini Dia Ketua OSIS MTs. Wasilatul Huda Masa Bhakti 2015/2016

Bojonegoro_ Moh. Nuril Hukama' (VIIIa) baru saja terpilih menjadi ketua OSIS MTs. Wasilatul Huda Dukohkidul setelah berhasil mendapatkan dukungan terbanyak dalam proses pemilihan ketua yang dilaksanakan tadi pagi, Rabu (20/11/2015). Pemilihan tersebut diadakan secara langsung, bebas dan rahasia yang dilaksanakan di halaman MTs. Wasilatul Huda Dukohkidul.

Wasilatul Huda
Moh. Nuril Hukama'
 Amak (sapaan akrab Moh. Nuril Hukama') berhak menggantikan posisi Candika Angga Pratama, ketua OSIS sebelumnya, setelah mendapatkan dukungan sebanyak 149 suara, menyisihkan calon lainnya Rendika Rohali (VIIIa) yang mendapatkan 85 suara dan Ajeng Fajar Oktafiana (VIIIa) dengan 40 suara. Sedangkan suara tidak sah sebanyak 30 suara. osis lama chandika angga pratama.

Ketika ditanya oleh awak wasilatulhuda.blogspot.com tentang bagaimana pendapatnya terpilih menjadi ketua OSIS periode 2015/2016 ini, ia mengatakan bahwa sebenarnya ia tak menginginkan untuk menjadi ketua OSIS, tetapi karena teman-teman sudah memilih saya, yang bisa saya lakukan adalah berusaha untuk melakukan semua yang terbaik.

Wasilatul Huda

Yayasan Pondok Pesantren Wasilatul Huda



EmoticonEmoticon